Cara Mempercepat Download Internet Manager
Mempercepat download file bukan hal asing bahkan sudah menjadi hal umum di kalangan pecinta teknologi atau pengguna komputer.Kecepatan download maksimal tentu saja merupakan keinginan setiap orang yang ingin mendownload file besar karena dianggap lebih nyaman, seru dan dapat mempercepat waktu download.
Bagi kita orang Indonesia saat mendownload suatu file harus sabar dan harus kreatif dalam mencari trik dan cara mempercepat download jika ingin mendapatkan kecepatan yang maksimal.Hal ini sangat membosankan dan kadang membuat kita prustasi hingga akhirnya kita sering kali malah mengacuhkan proses download dan menyalahkan komputer kita padahal bukan dia yang salah tapi ada beberapa komponen dan layanan yang belum di maksimalkan.
Mempercepat download dengan menggunakan download Manager merupakan salah satu solusi yang bisa digunakan untuk mendapat kecepatan download yang maksimal terutama saat mendownload film atau file dengan ukuran besar.Software downloader dianggap lebih baik dalam mempercepat download dan lebih cepat dibandingkan dengan kecepatan download menggunakan browser seperti chrome,mozilla atau Opera.
Namun, ternyata koneksi internet juga berpengaruh besar. Salah satunya mungkin bagi kamu pengguna XL yang sering merasakan lemotnya jaringan. Namun, kita bisa mengakalinya dengan APN XL Tercepat jika kalian memang menggunakan hotspot dari hp untuk mengunduh file di komputer pakai IDM.
Salah satu download manager yang paling banyak digunakan oleh para pengguna komputer adalah IDM atau Internet Download Manager yang merupakan software terbaik untuk mendownload file.Dengan menggunakan IDM akan mempercepat download file karena aplikasi ini dilengkapi dengan fitur keren dan navigasi yang mudah membuat IDM sangat banyak digemari serta sangat baik dalam proses download.
Pada dasarnya kecepatan download IDM sudah sangat baik akan tetapi banyak hal yang mempengaruhi kecepatan download seperti kecepatan internet yang digunakan dan server dari situs download.Coba saja kalian mengetikan kata kunci ‘Cara mempercepat download IDM hingga maksimal’ jika ingin mendapatkan solusi mempercepat download agar lebih cepat dan dapat mengefisiensi waktu.Lalu bagaimana jika menggunakan IDM tapi kecepatan download yang dirasakan kurang memuaskan?
Mempercepat IDM untuk mendownload file besar bisa menjadi alternatif yang tepat terlebih jika ingin mendownload file dengan ukurang besar maka proses download akan semakin cepat.Saya sendiri pernah menggunakan cara ini dan hasil yang saya dapatkan cukup memuaskan karena menggunakan internet dengan kecepatan seadanya.
Jika biasanya menggunakan Internet yang lemot maka kamu harus mencoba menggunakan internet dengan kecepatan yang sedang atau memadai agar mengetahui perbedaan kecepatan dari cara mempercepat download IDM yang duniaawam.com bagikan. Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan cara mempercepat download IDM hingga maksimal agar proses download lebih cepat dari biasanya untuk itu silahkan baca artikel ini sampai selesai.
1.Langkah pertama silahkan bukan aplikasi IDM yang sudah terinstall di komputer dan pilih tab Download setelah itu buka Opsi (bisa juga langsung pilih menu Opsi yang berlambang gerigi).
2.Langkah selanjutnya silahkan pilih tab Connection jika sudah silahkan ubah Connection Type/Speed yang ada menjadi High speed: Direct connection (Ethernet/Cable) / Wi-Fi / Mobile 4G / other. Jangan lupa ubah juga Default max. conn. number dari 8 menjadi 16, 24 atau 32.
Jika sudah maka jangan centang pembatas kecepatan atau download limits karena hanya akan menghambat kecepatan download.Cara mempercepat download ini tidak akan berpengaruh jika server tempat mendownload file tersebut menerapkan pembatas kecepatan download di setiap IP komputer.
3.Jika setiap intruksi diatas sudah diatur semuanya maka langkah selanjutnya adalah klik Ok untuk menyimpan pengaturan tersebut.
Jangan lupa lihat kecepatan download sebelum dan sesudah menggunakan cara mempercepat download IDM yang sudah saya bagikan gratis.Untuk memaksimalkan kecepatan download silahkan tutup aplikasi yang menggunakan Internet dan jangan lupa pilih server yang cepat seperti Google Drive atau Zippyshare.
Cara mempercepat download IDM diatas merupakan cara simple dan aman yang sudah saya coba sendiri dan hasilnya sangat memuaskan dari pada menggunakan software seperti IDM Optimizer,mengubah registry windows ataupun menggunakan proxy lebih baik mengikuti cara diatas.Jangan lupa bahwa cara mempercepat download ini sangat bergantung pada koneksi dan server yang digunakan jadi jika lemot atau kurang bagus maka cara mempercepat download IDM ini tidak akan bekerja dengan maksimal.