Spesifikasi Acer Liquid Z630, Smartphone Untuk Penggila Selfie Dengan Kamera Depan 8MP
Spesifikasi Acer Liquid Z630, Smartphone Untuk Penggila Selfie Dengan Kamera Depan 8MP – Sudah menjadi hal wajar ketika ada ajang tahunan teknologi digelar maka akan ada beberapa produk terbaru yang akan dirilis dalam ajang tersebut. Kali ini ajang teknologi tahunan yang akan segera digelar adalah ajang IFA. Ajang tahunan ini dikabarkan akan segera digelar pada bulan September mendatang.
Dalam ajang tersebut sudah jelas akan muncul produk terbaru, salah satunya adalah produk besutan Acer yang mengusung nama Acer Liquid Z630. Smartphone ini akan ditawarkan dengan banderol harga Rp 3,1 jutaan atau 200 euro. Smartphone asal Taiwan ini juga sudah dibekali dengan OS Android 5.1 Lollipop terbaru yang memiliki tampilan dan kinerja lebih baik.
Sementara untuk sektor layar, smartphone Acer Liquid Z630 ini membawa layar seluas 5,5 inci dengan resolusi HD 720p. Layar ini menggunakan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan 257 ppi yang mampu menampilkan gambar dengan cukup baik dan memuaskan. Kapasitas baterai smartphone ini tergolong besar dikelasnya, yakni membawa kapasitas sebesar 4000mAh yang akan mampu bertahan hingga seharian penuh.
Sementara yang menarik dari smartphone ini adalah juga membawa dukungan jaringan dan konektivitas cukup lengkap, yakni 4G LTE, 3G HSDPA, WiFi, Bluetooth, dan dual SIM. Memori internalnya sendiri memiliki kapasitas sebesar 16GB dengan fitur slot MicroSD sebagai slot eksternal. Smartphone ini juga dibekali dengan kapasitas baterai sebesar 4000mAh yang akan memastikan smartphone ini mampu bertahan hingga seharian penuh.
Area dapur pacu smartphone Acer Liquid Z630 ini juga sudah menawarkan hardware prosesor ARM Cortex-A53 64-bit quad-core berkecepatan 1,3GHz, RAM 2GB, GPU pengolah grafis dari Mali-T720MP2, dan chipset MediaTek MT6735 yang memiliki kinerja keseluruhan cukup mantab.
Sektor kamera belakangnya sendiri sudah membawa resolusi sebesar 8MP dengan LED Flash dan autofokus. Namun yang lebih menarik adalah dukungan kamera depannya yang juga mengusung resolusi sebesar 8MP. Tentu saja untuk anda yang hobi selfie, maka dukungan resolusi sebesar ini sudah cukup mantab untuk ukuran kamera depan. Smartphone ini sepertinya juga menargetkan pasar untuk kalangan para penghobi selfie.