Spesifikasi Asus Pegasus 2 Plus, Dirilis Dengan RAM 3GB dan Prosesor Octa Core

Spesifikasi Asus Pegasus 2 Plus, Dirilis Dengan RAM 3GB dan Prosesor Octa Core – Asus kali ini memperkenalkan lini produk smartphone terbarunya dengan mengusung sebuah smartphone bernama Asus Pegasus 2 Plus. Smartphone ini mengusung ukuran layar yang tidak jauh berbeda dengan layar Asus Zenfone 2. Smartphone ini memiliki layar seluas 5,5 inci dengan tingkat resolusi Full HD 1080p.

Layar ini sendiri mengusung teknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan layar mencapai 403 ppi. Sementara itu pada sektor sistem operasi menggunakan tipe OS Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka ZenUI. Untuk spesifikasi dapur pacu smartphone Asus Pegasus 2 Plus ini juga sudah tergolong spesifikasi smartphone kelas menengah keatas.

Spesifikasi yang dibawa adalah RAM 3GB, chipset Qualcomm Snapdragon 615, GPU Adreno 405, dan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit yang terdiri dari quad-core berkecepatan 1,7GHz dan quad-core berkecepatan 1,1GHz. Spesifikasi ini sudah bisa diajak memproses data dalam komputasi berkinerja tinggi sekalipun. Kapasitas baterainya sendiri memiliki ukuran sebesar 3030 mAh.
Asus Pegasus 2 Plus
Untuk dukungan jaringan dan konektivitas smartphone ini membawa dukungan 4G LTE, 3G HSPA, WiFi, dan Bluetooth. Sementara untuk kebutuhan memori internalnya sudah disediakan dalam tiga varian berbeda, yakni 16, 32, dan 64GB. Smartphone ini juga membekali spesifikasi kamera yang cukup mantab dikelasnya.

Disebutkan smartphone ini menghadirkan kamera belakang dengan tingkatan resolusi sebesar 13MP dengan dukungan aperture f/2.0 lengkap dengan hadirnya dual-tone LED flash. Sementara untuk kamera depannya memiliki resolusi sebesar 8MP yang juga cukup unggul untuk kebutuhan selfie atau video call sekalipun.

Smartphone Asus Pegasus 2 Plus sendiri juga dihadirkan dalam dua varian warna, yakni Rose Gold dan White. Smartphone ini memang dihadirkan Asus sebagai generasi penerus Asus Pegasus generasi pertama. Smartphone ini sudah resmi dirilis di salah satu ajang pameran di negara China. Smartphone ini sudah membawa beberapa fitur unik seperti salah satunya adalah on-screen button.

Fitur ini memastikan agar smartphone tidak perlu menambahkan tombol kapasitif di bawah layar. Namun kehadiran smartphone ini memang masih misterius tanggal penjualannya, untuk harganya juga masih menjadi pertanyaan banyak pihak.

Spesifikasi Asus Pegasus 2 Plus, Dirilis Dengan RAM 3GB dan Prosesor Octa Core | Agus Wahyudi | 4.5