Spesifikasi Axioo PicoPhone L1, Smartphone Pertama Dengan Intel Atom Generasi SoFIA

Spesifikasi Axioo PicoPhone L1, Smartphone Pertama Dengan Intel Atom Generasi SoFIA – Axioo kali ini benar-benar ingin membuktikan jika pihaknya juga bisa menjadi pelopor produk smartphone terbaik dan tercanggih. Yang terbaru kali ini dari Axioo adalah kehadiran sebuah produk smartphone dengan nama Axioo PicoPhone L1. Smartphone ini diklaim menjadi yang pertama yang berhasil mengadopsi prosesor Intel Atom generasi SoFIA.

Axioo sendiri juga sangat bangga dan mengatakan secara teknis Asangat maju terutama dengan fakta bahwa Axioo adalah yang pertama menggunakan chipset Intel yang memang dirancang untuk keperluan smartphone. Smartphone Axioo PicoPhone L1 ini sendiri disebutkan akan membidik kelas entry-level.

Namun Axioo masih bungkam soal harga jual dari Axioo PicoPhone L1 ini. Alasan Axioo menggunakan prosesor Intel Atom generasi SoFIA ini adalah karena chipset Intel yang digunakan di smartphone merek lain adalah chipset PC yang ‘dipaksa’ untuk beroperasi di smartphone sehingga sering menghasilkan panas yang berlebih dan penggunaan baterai yang lebih boros.
Axioo PicoPhone L1Dukungan kamera belakang smartphone Axioo PicoPhone L1 ini mengusung resolusi sebesar 8MP dengan fitur standar yakni autofokus dan LED Flash. Kamera depannya juga sudah dibekali resolusi standar sebesar 5MP. Belum diketahui dukungan kapasitas baterai dari Axioo PicoPhone L1 ini.

Untuk jaringan dan konektivitas juga lengkap, yakni membawa dukungan WiFi, Bluetooth, GPS, 3G HSPA, dual SIM, dan port microUSB. OS yang digunakan ternyata juga masih Android 4.4 KitKat yang dijanjikan upgrade ke Android Lollipop. Kapasitas ROM smartphone ini mengusung ukuran sebesar 8GB dan slot MicroSD hingga 32GB.

Layar dari Axioo PicoPhone L1 ini mengusung ukuran seluas 5 inci dan beresolusi HD 720p. Layar ini sudah tampil cukup apik dengan dukungan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) yang menawarkan kerapatan mencapai 294 ppi. Tentu saja gambar yang ditampilkan sudah semakin jernih dan jelas.

Area dapur pacunya sendiri membawa beberapa dukungan seperti RAM 1GB, GPU Mali-400MP, dan prosesor Intel Atom dual-core generasi baru yang menggunakan nama sandi SoFIA. Kinerja ini sendiri cukup menarik perhatian dan sepertinya kehadiran smartphone Axioo PicoPhone L1 ini layak untuk dimiliki dan dibeli.

Spesifikasi Axioo PicoPhone L1, Smartphone Pertama Dengan Intel Atom Generasi SoFIA | Agus Wahyudi | 4.5