Spesifikasi BlackBerry Porsche P’9983 Graphite Resmi Dirilis Seharga Rp 23 Jutaan
BlackBerry ternyata hingga saat ini masih mampu bertahan dari segala gempuran brand-brand smartphone berkelas lain yang menghadirkan berbagai produk jauh lebih unggul dan canggih. Namun BlackBerry sendiri masih tetap berpegang terhadap produk mereka yang unik dan menarik.
Produk BlackBerry yang terbaru kali ini diberi nama BlackBerry Porsche P’9983 dengan tampilan yang sangat mewah dan berkelas. Smartphone ini sendiri menghadirkan varian warna Graphite metallic dan lapisan kulit berkualitas pada cover belakang.
Kesan mewah pun tampak semakin terpancar jelas dari produk smartphone ini. BlackBerry Porsche P’9983 sendiri memang menjadi produk kelas premium terbaru dengan banderol harga sangat tinggi, yakni Rp 23 jutaan atau 1650 euro.
Dengan harga tersebut anda akan mendapatkan spesifikasi yang cukup mumpuni. Pada sektor layar menggunakan resolusi 720 x 720 piksel dan membawa ukuran layar seluas 3,1 inci. Teknologi layarnya mengusung Super AMOLED dengan kepadatan layar BlackBerry Porsche Design P’9983 mencapai 328 ppi.
Ukuran layarnya sendiri ternyata tidak jauh berbeda dengan ukuran layar BlackBerry Q10. Sementara itu pada sektor dapur pacu juga tidak terlalu berbeda dengan produk BlackBerry Q10. Prosesornya menggunakan dual-core Krait dengan kecepatan 1,5GHz, chipset Qualcomm Snapdragon S4 Plus, RAM 2GB, dan GPU Adreno 225. Sebenarnya spesifikasi ini masih terlalu rendah untuk harga yang ditawarkan dimana mencapai angka Rp 20 jutaan.
Sementara itu pada sektor kamera, anda memanfaatkan kamera belakang dengan resolusi sebesar 8MP. Kamera ini sudah dilengkapi dengan fitur autofokus dan LED Flash. Sementara untuk kamera depan hanya memiliki resolusi sebesar 2MP saja yang bisa merekam video dan untuk keperluan foto selfie.
Untuk sokongan baterai, smartphone BlackBerry Porsche Design P’9983 ini membawa kapasitas sebesar 2100 mAh yang sudah cukup besar dan memuaskan. Sementara untuk memori internalnya menggunakan ukuran sebesar GB dan masih di dukung dengan slot MicroSD hingga kapasitas sebesar 128GB. Jaringan dari smartphone ini menghadirkan jaringan 4G LTE, NFC, GPS, sistem operasi BlackBerry OS 10.3.