Spesifikasi HP 10 Plus, Tablet Android KitKat Quad Core Harga 3.4 Jutaan
Spesifikasi HP 10 Plus, Tablet Android KitKat Quad Core Harga 3.4 Jutaan – Salah satu produsen perangkat elektronik yang sudah memiliki nama besar seperti HP, kali ini mulai merambah dunia smartphone dan juga tablet PC. Beberapa waktu yang lalu HP merilis sebuah tablet PC android terbarunya dengan mengusung layar yang lebar. Tablet tersebut adalah HP 10 Plus yang merupakan generasi penerus dari tablet sebelunya yaitu HP 7 Plus. HP 10 Plus ini akan memenuhi jajaran tablet kelas menengah, seperti apakah spesifikasinya? Simak ulasannya berikut ini.
Fitur dan spesifikasi HP 10 Plus
HP 10 Plus ini hadir dengan layar sentuh berukuran 10 inch yang dibalut dengan teknologi layar IPS (in-plane switching). Layar dari tablet ini memiliki resolusi sebesar 1920 x 1200 piksel yang dapat dikatakan sudah cukup bagus dengan menampilkan gambar berkualitas jernih serta sudut pandang lebih luas.
Sektor hardware dari tablet ini telah dibekali dengan chipset Allwinner A31 yang menggandeng prosesor quad core berkecepatan 1.0 GHz . Untuk mendukung performanya, prosesor tersebut dikombinasikan dengan memori RAM berukuran 2 GB. Namun sayangnya informasi mengenai pengolah grafis dari tablet ini masih belum dapat diketahui.
Selain dibekali dengan hardware yang mumpuni, tablet ini juga dibekali dengan sistem operasi Android KitKat versi 4.4.2. Sedangkan untuk menunjang segala aktivitasnya HP membekali tablet HP 10 Plus ini dengan baterai berkapasitas 7700mAh yang dapat bertahan hingga 6 jam.
Sektor yang tidak kalah penting adalah kamera, HP membekali tablet terbarunya ini dengan fitur dual kamera yang cukup mumpuni. Dimana kamera utama atau kamera belakang dari tablet ini memiliki resolusi 5MP yang dapat merekam sebuah video dengan kualitas 1080p. Namun sangat disayangkan tablet HP 10 Plus ini tidak dibekali dengan LED flash untuk membantu kinerja dari kamera tersebut.
Sedangkan untuk kamera depan dari tablet ini, HP telah menyisipkan kamera yang memiliki resolusi 2MP yang dapat anda gunakan untuk keperluan video call dan juga foto selfie. Untuk menyimpan semua hasil jepretan dari kamera tablet ini, HP membekali media penyimpanan yang cukup luas yakni sebesar 16 GB yang dilengkapi dengan slot micro SD untuk keperluan dalam menambah kapasitas media penyimpanannya.
Harga HP 10 Plus
Jika anda tertarik untuk memiliki tablet ini, HP membanderol produknya dengan harga 279.99 USD atau sekitar 3,4 Juta rupiah. Demikian ulasan mengenai harga dan juga spesifikasi dari tablet HP 10 Plus ini, semoga bermanfaat dan dapat menjadi bahan referensi untuk anda.