Spesifikasi Huawei Union, Smartphone Entry-Level Termurah Dengan 4G LTE

Spesifikasi Huawei Union, Smartphone Entry-Level Termurah Dengan 4G LTE – Huawei adalah salah satu brand smartphone asal negara China dengan berbagai macam produknya yang sudah laku keras dipasaran. Pemasaran produk Huawei sendiri memang rata-rata berada di kawasan negara Asia saja. Yang terbaru kali ini telah dirilis sebuah produk smartphone terbaru kelas entry-level dengan nama Huawei Union.

Smartphone ini memang masuk dalam jajaran produk kelas entry-level karena hanya dibanderol dengan harga $80 atau sekitar Rp 1 jutaan saja. Dengan harga semurah itu ternyata smartphone Huawei Union ini sudah di dukung dengan dukungan jaringan 4G LTE yang merupakan jaringan tercepat saat ini. Smartphone ini resmi dirilis dengan menawarkan casing berbahan plastik warna hitam.

Sayangnya hingga saat ini belum ada kabar resmi kapan smartphone ini akan dirilis secara global. Namun smartphone ini secara resmi sudah diperkenalkan di negara Amerika Serikat dan diusung oleh perusahaan telekomunikasi bernama Boost Mobile. Smartphone Huawei Union ini menawarkan layar seluas 4,5 inci dengan resolusi FWVGA 854 x 480 piksel berteknologi IPS kapasitif dengan kerapatan layar mencapai 218 ppi.
Huawei Union
Sistem operasi smartphone ini mengusung Android 5.1 Lollipop dengan balutan antarmuka Emotion UI yang menawan. Untuk kamera, smartphone ini juga sudah menghadirkan resolusi kamera belakang sebesar 5MP dengan fitur autofokus tanpa kehadiran LED flash. Sementara untuk kamera depan ternyata absen alias tidak dihadirkan di produk smartphone ini.

Baterai smartphone ini tampil dengan ukuran sebesar 2000mAh. Jaringan dan konektivitas smartphone ini menggunakan dukungan 4G LTE (Long Term Evolution), WiFi, Bluetooth, GPS, 3G HSPA, dual SIM, dan port microUSB. Memori internal atau kapasitas ROM smartphone ini mengusung ukuran sebesar 8GB yang didukung oleh hadirnya slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga maksimal 32GB.

Sementara untuk sektor dapur pacu, smratphone ini mengusung dukungan RAM 1GB, GPU Adreno 304, prosesor quad-core ARM Cortex-A7 berkecepatan 1,1GHz, dan chipset Qualcomm Snapdragon 210. Kinerja dari smartphone ini memang standar untuk kelas entry-level dan biasa saja tidak ada yang kurang atau lebih.

Spesifikasi Huawei Union, Smartphone Entry-Level Termurah Dengan 4G LTE | Agus Wahyudi | 4.5