Spesifikasi Lava Pixel V1, Smartphone Dengan Platform Android One Generasi Kedua
Spesifikasi Lava Pixel V1, Smartphone Dengan Platform Android One Generasi Kedua – Android One sepertinya masih akan tetap menjadi produk terbaik besutan Google. Hal ini terlihat setelah sebuah smartphone asal negara China bernama Lava Pixel V1 dikabarkan hadir dengan platform Android One generasi kedua. Smartphone Lava Pixel V1 sendiri memang sudah mengusung kemampuan hardware yang cukup lumayan.
Smartphone ini bahkan juga dibekali dengan fitur jaringan dan konektivitas seperti dukungan dual SIM, 3G HSPA, WiFi, GPS, dan Bluetooth. Namun ada kelemahan pada sektor jaringan dimana masih belum mendukung jaringan 4G LTE. Dukungan memori internalnya sudah cukup baik dengan membawa ukuran sebesar 16GB dan slot MicroSD di dalamnya.
Untuk kinerja layar smartphone Lava Pixel V1 ini mengusung ukuran seluas 5,5 inci dan beresolusi HD 720p. Layar dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) ini sudah membawa kerapatan layar sebesar 267 ppi. Layar ini juga cukup aman karena sudah dilapisi dengan pelindung Asahi Dragontrail Glass.
Sektor dapur pacunya juga tidak kalah tangguh dengan mengusung prosesor quad-core ARM Cortex-A53 64-bit dengan kecepatan 1,3GHz, RAM 2GB, GPU Mali-T720MP2 dan chipset MediaTek MT6735. Kemampuan hardware ini sudah masuk kelas menengah yang memiliki kinerja cukup lumayan tinggi.
Smartphone ini semakin mantab dan cepat karena juga sudah menggunakan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop terbaru. Smartphone ini juga sudah menawarkan kinerja kapasitas baterai sebesar 2650mAh yang cukup besar. Untuk produk smartphone Android One generasi kedua tentu saja kinerjanya sudah semakin tinggi dan meningkat dari generasi sebelumnya.
Sektor kameranya sendiri membawa resolusi kamera belakang beresolusi 13MP dengan fitur lengkap yakni LED Flash dan autofokus. Untuk kebutuhan kamera depan, smartphone ini hanya membawa resolusi 5MP saja. Namun dikabarkan kamera ini mampu diinterpolasi hingga 8MP.
Namun untuk smartphone dengan platform Android One generasi kedua, ternyata banderol harga smartphone Lava Pixel V1 ini tergolong cukup tinggi. Smartphone ini dikabarkan akan dijual dengan banderol harga $177 atau Rp 2,3 jutaan. Smartphone ini juga sempat diberitakan oleh salah satu situs jika pada casing belakangnya tertulis logo dari Android One.