Spesifikasi Lenovo Vibe Z3 Pro, Smartphone Android Lollipop Kemera 16 MP
Spesifikasi Lenovo Vibe Z3 Pro, Smartphone Android Lollipop Kemera 16 MP – Beberapa waktu yang lalu telah beredar foto penampakan desain dari smartphone besutan Lenovo yang rencanya akan mulai diperkenalkan pada pameran Mobile World Congress (MWC 2015) mendatang. Perangkat tersebut merupakan generasi penerus dari Lenovo Vibe Z2 yang akan menyandang nama Lenovo Vibe Z3 Pro. Seperti apakah desain dan juga spesifikasi lengkapnya? Simak ulasan technolifes berikut ini.
Smartphone yang akan tampil perdana pada bulan maret mendatang dibekali dengan layar sentuh seluas 5.5 inci yang dapat menghasilkan sebuah resolusi sebesar 1440 x 2560 pixels dengan tingkat kerapatan mencapai ~534 ppi (pixel per inch). Display dari Lenovo Vibe Z3 Pro ini juga telah dilapisi dengan teknologi panel berjenis IPS LCD capacitive yang dilindungi oleh antigores Corning Gorilla Glass 4.
Seperti yang dilansir dari GSMarena (5/2/15), Spesifikasi Lenovo Vibe Z3 Pro di sektor dapur pacunya ditenagai oleh chipset Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810 dengan mengandalkan prosesor Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 dan Quad-core 2 GHz Cortex-A57. Kinerja dari prosesor tersebut juga dikombinasikan dengan memori RAM berukuran 4GB serta GPU atau pengolah grafis dari Adreno 430 yang dioptimalkan oleh sistem operasi OS Android v5.0.2 Lollipop.
Sedangkan untuk fitur kameranya, Lenovo Vibe Z3 Pro ini dipersenjatai dengan lensa berukuran 16 megapiksel dengan resolusi 3456 x 4608 pixels yang diengkapi dengan fitur optical image stabilization (OIS), laser autofocus, serta dual-LED flash. Untuk kamera depan dari smartphone ini mengandalkan dukungan lensa beresolusi 8 MP yang dapat memanjakan hobi foto selfie penggunanya.
Untuk menyimpan berbagai macam datanya, Lenovo Vibe Z3 Pro telah memiliki media penyimpanan internal yang berukuran 32GB yang masih dapat diperluas hingga 128GB dengan bantuan memori eksternal berjenis microSD. Sedangkan untuk menunjang semua fiturnya, smartphone ini telah dibekali dengan baterai non removable Li-Po berkapasitas 3400mAh.
Smartphone dual SIM ini juga dilengkapi dengan fitur konektivitas seperti Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual band, hotspot, perangkat Bluetooth, GPS dengan A-GPS, GLONASS, NFC serta microUSB v2.0. Namun sayangnya masih belum ada informasi mengenai harga Lenovo Vibe Z3 Pro ini dipasaran nantinya. Demikian ulasan dari technolifes.com mengenai smartphone tersebut, semoga bermanfaat.