Spesifikasi Ulefone Power Wooden, Tawarkan Baterai Jumbo Dan Casing Kayu Unik
Desain memang menjadi salah satu bagian penting pada produk smartphone. Hal ini dapat mempengaruhi popularitas dari produk smartphone tersebut karena desain adalah hal yang dilihat pertama oleh konsumen sebelum melihat spesifikasi yang diusungnya. Dan kali ini sebuah smartphone berdesain unik resmi dirilis dengan nama Ulefone Power Wooden.
Keunikan dari smartphone Ulefone Power Wooden ini adalah sudah menawarkan back case berbahan kayu dimana desain ini ternyata juga hampir mirip dengan desain produk smartphone Motorola yang juga sama-sama menggunakan casing berbahan kayu berkualitas. Smartphone hadir dengan sokongan sistem operasi versi Android 5.1 Lollipop dengan balutan antarmuka khas Ulefone.
Untuk sektor layar, smartphone ini mengusung versi layar berukuran 5,5 inci dengan resolusi full HD 1080p atau 1920 x 1080 piksel berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) LCD kapasitif dengan kerapatan mencapai 401 piksel per inci. Tak ketinggalan, layar ini sudah menggunakan kaca antigores dari Gorilla Glass 3 yang melengkung 2.5D.
Untuk harga, dipasaran smartphone Ulefone Power Wooden ini diperkirakan akan dijual seharga $180 atau sekitar Rp 2,4 juta. Keunggulan lain dari smartphone ini adalah kapasitas baterainya sangat mantab dengan mengusung baterai berkapasitas sangat besar mencapai 6050mAh. Baterai ini diklaim mampu bertahan hingga 3 – 4 hari penggunaan normal. Sayangnya, tak disebutkan adanya fasilitas fast charging pada ponsel ini.
Spesifikasi lengkap dari smartphone ini mengusung beberapa hardware seperti RAM sebesar 3GB, didukung oleh pengolah grafis mumpuni dari Mali-T720MP3, chipset MediaTek MT6753, dan prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit berkecepatan 1,3GHz. Kemampuan hardware ini sudah tergolong mantab dan disebut-sebut mirip dengan kinerja smartphone Be Touch 3.
Untuk sektor fotografi, smartphone ini membawa kamera belakang beresolusi 13MP dan kamera depan beresolusi 5MP. Fitur kamera belakang mengusung autofokus dengan sensor Sony Exmor lengkap dengan hadirnya dual LED flash. Smartphone ini ternyata juga membawa teknologi sensor sidik jari.
Sementara untuk dukungan jaringan dan konektivitas menghadirkan 4G LTE, WiFi, Bluetooth, 3G HSPA, Dual SIM, 4G LTE, FM Radio, GPS, port microUSB, dan audio jack 3,5mm. Sementara untuk kapasitas memori internal atau ROM memiliki ukuran 16GB yang dilengkapi dengan slot microSD untuk ekspansi memori eksternal maksimal 128GB.