Spesifikasi ZTE Sonata 2, Resmi Dirilis Di Amerika Serikat Seharga $30 Saja
Spesifikasi ZTE Sonata 2, Resmi Dirilis Di Amerika Serikat Seharga $30 Saja – Pasar smartphone entry-level kali ini kedatangan produk pendatang baru besutan vendor ZTE dengan nama ZTE Sonata 2. Smartphone ZTE Sonata 2 ini adalah varian smartphone termurah yang pernah dihadirkan oleh ZTE. Meski dibanderol dengan harga sangat murah, smartphone ini sudah mengusung dukungan dan spesifikasi cukup tangguh dikelasnya.
Smartphone ini membawa sistem operasi versi Android 4.4 KitKat yang tergolong lawas namun sudah cukup standar. Untuk penjualan smartphone ini memang masih sebatas di negara Amerika Serikat saja. Di negara Amerika Serikat smartphone ini dijual dengan banderol harga Rp 400 ribuan atay sekitar $30 saja. Namun penjualannya dengan sistem aktivasi melalui operator Cricket.
Hingga saat ini pemasaran masih sebatas untuk negara Amerika Serikat saja dan belum diketahui untuk negara lain. Untuk area fotografi, smartphone ini sudah menghadirkan resolusi cukup baik yakni kamera belakang dengan tingkatan resolusi sebesar 5MP dengan fitur LED Flash namun sayang tanpa dukungan autofokus. Untuk kamera depannya sendiri memang sangat standar karena hanya memiliki resolusi sebesar 0,3MP saja.
ZTE Sonata 2 membawa desain cukup standar dengan casing berwarna hitam berbahan plastik yang cukup berkualitas. Spesifikasi dapur pacunya sudah cukup tangguh dengan membawa RAM sebesar 1GB, GPU Adreno 302, chipset Qualcomm Snapdragon 200, prosesor quad-core ARM Cortex-A7 yang berlari dengan kecepatan 1,2GHz. Untuk banderol harga yang sangat murah, tentu spesifikasi ini sudah cukup baik.
Untuk kapasitas baterainya sendiri tergolong standar dengan mengusung kapasitas sebesar 1650mAh saja. Layarnya tergolong kecil dengan resolusi sebesar WVGA 800 x 480 piksel berteknologi panel IPS (In-Plane Switching) dengan kerapatan mencapai 233 ppi. Ukuran layarnya sendiri seluas 4 inci yang cukup mungil dan nyaman ketika dioperasikan dengan satu tangan saja.
Jaringan dan konektivitas smartphone ini di dukung dengan dual SIM, 3G HSPA, WiFi, Bluetooth, dan GPS. Sementara memori internalnya cukup standar dengan kapasitas sebesar 4GB dan slot MicroSD yang diklaim mampu menampung data hingga 32GB. Kapasitas ini akan menjamin anda dalam kebutuhan tempat untuk penyimpanan berbagai data penting anda.